KEJUARAAN  PENCAK  SILAT

Piala bergilir Sultan Iskandar Mahmud Badaruddin dari Kesultanan Palembang Darussalam, yang diperebutkan dalam acara “Kejuaraan Pencak Silat”, yang diikuti 477 pesilat dari 20 perguruan untuk usia dini dan pra remaja, di laksanakan dari tanggal 13 – 16 Januari 2022, bertempat di Padepokan IPSI kota Palembang, Jl. Praja Gupta Lr. A. Somad Rt. 18, RW. 05, Kelurahan Srimulya, Kecamatan Sematang Borang Palembang, akhirnya berhasil direbut oleh Perguruan Satria Muda Indonesia Komda Sumsel binaan Prabowo Subianto sebagai Juara Umum.

Perguruan Pencaksilat Satria Muda Indonesia menjadi juara umum dengan perolehan medali 8 emas, 5 perak dan 1 perunggu, juara umum kedua diraih Perguruan Pencaksilat Persinas ASAD (Nakula) dengan raihan medali 7 emas, 1 perak dan 3 perunggu, dan juara umum ketiga diraih POPSRI dengan perolehan medali 5 emas, 7 perak dan 7 perunggu.

Sultan Iskandar Mahmud Badaruddin, Kgs Azhari AK SH MH selaku Ketum Pengkot IPSI Kota Palembang, Ketua Pelaksana Penyelenggara, H Basroni, SH,. M.Si menyerahkan trofi juara umum dan trofi juara bergilir yang diterima Ketua Komda PPS SMI Sumsel Karnawan SE.

Sultan Iskandar Mahmud Badaruddin dalam sambutannya mengatakan : “Insya Allah tahun depan akan lebih besar lagi termasuk untuk dewasa, kejuaraan pencak silat tradisi se-Asia,” ungkap Sultan Iskandar Mahmud Badaruddin”.